Asesment Sembilan Jabatan Tinggi Pratama

banner 468x60
Bupati OKU saat meninjau langsung asesment jabatan tinggi pratama

Baturaja,sebimbing.com – Sebanyak 39 orang pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten OKU mengikuti Asesment Seleksi Terbuka Jabatan Tinggi Pratama Kabupaten OKU tahun 2025 di Ruang SDM Polda Sumsel pada Kamis (11/12).

banner 336x280

Kegiatan uji kompetensi yang berlangsung selama 2 hari tersebut dihadiri langsung oleh Bupati OKU H Teddy Meilwansyah yang didampingi oleh Sekretaris Daerah OKU Darmawan Irianto dan Kepala BKPSDM Nanang Nurzaman.

Bupati OKU dalam sambutannya mengatakan, ada 9 posisi jabatan Tinggi Pratama yang hari ini akan di isi diantaranya Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Dinas Sosial, PBK dan Penyelamatan, Ketahanan Pangan, Disparbud, P2TP2A, Dispora, PMD dan KB.

Kata Bupati, dengan diadakannya seleksi terbuka ini dapat menghasilkan pejabat yang memang diharapkan dapat mengisi 9 Jabatan Tinggi Pratama yang bener-benar kompeten,” Sebelumnya seluruh ASN dan pejabat sudah mengikuti ProASN yang dilaksanakan di BKN regional 7 Sumsel, dan saya yakin yang seluruh pejabat yang mengikuti seleksi ini semuanya sudah berkompeten,” kata Bupati.

banner 336x280