Baturaja,sebimbing.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) menggelar sidang paripurna 2023 dalam rangka HUT OKY ke 113 tahun. Kegiatan terpusat di gedung kesenian Baturaja ini dihadiri gubernur Sumsel H Herman Deru. DPRD OKU dalam paripurna itu siap mendukung program pemerintah untuk kemajuan bersama.
Ribuan tamu undangan menghadiri rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Ogan komering Ulu, dengan agenda hari jadi OKU ke 113 tahun, yang jatuh pada Sabtu 29 Juli tahun 2023.
Kegiatan yang dipusatkan di gedung kesenian Baturaja itu, dibuka langsung ketua DPRD Harjito, wakil ketua satu Yudi Purna Nugraha, wakil ketua dua Yoni Risdianto, serta para anggota DPRD OKU.
Paripurna itu juga dihadiri langsung gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru bersama ketua TP PKK umsel Hj Febrita Lustia Herman Deru, penjabat bupati OKU H Teddy Meilwansyah didampingi Hj Zwesti Karenia Teddy.
Tak hanya itu mantan bupati OKU dan mantan Gubernur Sumsel Syahrial Oesman juga turut hadir, serta para kepal daerah kabupaten kota di Sumsel dan para camat, urah dan kades se-OKU dan perwakilan tamu undangan lainya.
Paripurna dibuka langsung ketua DPRD OKU H Marjito Bachri, didampingi wakil ketua DPRD OKU Yudi Purna Nugraha dan Yoni Risdianto.
Dalam paripurna dilakukan pemutaran vidio singkat selayang pandang tentang OKU dari masa kemasa dan keberhasilan saat ini.
Pada kesempat itu gubernur Sumsel memuji tata kelola dan pembangunan di OKU terlaksana dengan baik. Hal ini menjadi cerminan untuk mengepaluasi pembangunan dan pengelolaan pemerintah ke depan.
Ia berpesan dihari HUT OKU ke 113 tahun ini, perlu dijadikan pandangan dan dianoksa permasalahan. Hal ini penting dilakukan. Dengan demikian pembangunan daerah dapat dilakukan secara maksimal dan tepat sasaran.
“Kita harus mendiagnosa apa permasalah baru dipecahkan, Selamat hari jadi OKU semoga kedepan OKU bertambah maju sesuai visi dan misi OKU kedepan, “ucap Herman Deru.
Sementara Ketua DPRD OKU H Marjito Bachri dan wakil ketua satu Yudi Purna Nugraha menyambut baik yang disampaikan oleh guberber. Antara lain dalam hal meningkatkan pembangunan ini dengan peningkatan SDm berilmu pengetahuan teknologi dan melakukan kebersamaan dalam pembangunan daerah.
“Apa yang disampaikan pak Gubernur tentu menjadi cerminan kita, kita siap mengawal dan berkontribusi untuk kemajuan OKU secara bersama sama, ” tegas Marjito.
Diakhir acara paripurna dilakukan pemotongan tumpeng oleh DPRD OKU yang diberikan kepada gubenur Sumsel dan penjabat bupati OKU serta mantan bupati OKU Syahrial Oesman. (Die)