Baturaja,sebimbing.com – PLTU Sumbagsel-1 memberikan delapan ekor sapi dan tiga ekor kambing untuk warga Desa Ulak Pandan, Tubohan, dan desa sekitarnya pada hari raya Idul Adha 1444 Hijriah tahun 2023, (29/6/2023).
Qurban tersebut merupkan partisipasi dari beberapa perusahaan yang ada di proyek PLtU Sumbagsel-1 serta dari staff dan karyawan yang ada di Proyek PLTU. Juga partisipasi dari x (pembangkit Jawa Bali Investasi).
Bantuan hewan qurban itu disambut baik warga sekitar perusahaan.
Seperti diungkapkan Idi Ariony selaku Kepala Desa Keban Agung mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya terhadap partisipasi qurban dari perusahaan. Dikatakanya, masyarakat sangat antusias dan sangat mendukung terhadap kegiatan PLTU.
“Terima kasih atas perhatiannya, ini sangat membantu masyarakat, semoga hal seperti ini bisa terus berlangsung dikemudian harinya,” ucap Idi.
Rendy Wahyu Rasyid Direktur PT. DNC mewakili Direksi dan Komisaris SSP grup mengatakan jika hal yang dilakukan ini bagian ucapan Terima kasih perusahaan atas dukungan warga sekitar.
“Semoga hewan qurban tersebut menjadi berkah untuk masyarakt sekitar proyek, dan berterima kasih atas support dan dukungan masyarakat terhadap proyek PLTU Sumbagsel-1,”terangnya.
Hal senda disampaikan Gunawan Ichsan yang mewakili seluruh karyawan dan staf PLTU Sumbgasel-1 atas partisipasi pihaknya memberi qurban ke warga.
“Kami berharap agar proyek ini berdampak positif untuk warga sekitar. tahun ini 8 sapi dan 3 kambing, semoga tahun depan lebih banyak lagi agar Kehadiran perusahaan atau adanya proyek tersebut menjadi manfaat dan berkah untuk masyarakat dan desa sekitar,
8 sapi dan 3 kambing, penyembelihan dilakukan di Jembatan PLtU dan kemudian didistribusikan ke Desa Ulak Pandan, Tubohan, dan desa lainya. (Wid)