RDP dengan DPRD OKU, Dirut Perumda Tirta Raja: Penyesuaian Tarif Invetasi Bersama Jika Tidak Akan Hadapi Resiko Serius!

banner 468x60
Perumda Tirta Raja Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan DPRD OKU dan oknum masyarakat

banner 336x280

Baturaja,sebimbing.com – Direktur Perumda Air Minum Tirta Raja H. Bertho Dharmo Poedjo Asmanto, MBA, paparkan perkembangan kinerja perusahaan dalam upaya mewujudkan Tirta Raja Gemilang sebagai BUMD yang profesional, dan bermanfaat bagi masyarakat. Hal itu disampaikannya dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Gedung DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) pada Senin (8/9/2025).

Dalam kesempatan itu Bertho menegaskan kembali tujuan pendirian BUMD sebagaimana tertuang dalam UU 23/2014 tentang Pemerintahan Daerah Pasal 331 ayat (4), yaitu:Memberikan manfaat bagi perkembangan daerah.

Menyelenggarakan kemanfaatan umum berupa penyediaan barang dan/atau jasa yang bermutu sesuai kondisi, karakteristik, dan potensi daerah dengan tata kelola perusahaan yang baik dan Memperoleh laba guna berkontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Suasana RDP di Gedung DPRD OKU

Capaian Kinerja Tirta Raja

Perbaikan Finansial, Tahun 2024 menjadi tonggak sejarah, Tirta Raja berhasil membukukan laba sebesar Rp181 juta dengan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), setelah sebelumnya menanggung akumulasi kerugian hingga Rp37,2 miliar.

banner 336x280